MANADO (detikgo.com)-Ketua Panitia Pelaksana Musyawarah Daerah ke 5 Organisasi Keluarga Besar Putra Putri Polri ((KBPP-Polri ) Sulut Tonny Tapang ketika dijumpai Kamis, 8 Juli 2021 mengatakan Prinsipnya Panitia Musda sudah siap tinggal menyesuikan waktu pelaksanaan dengan anjuran pemerintah Terkait PPKM Ujarnya.
Lebih jauh ketika ditanyakan siapa saja bakal calon yang akan maju untuk menggantikan ketua KBPP-Polri Sulut ibu VAP, ketua panpel musda 5 KBPP-Polri menyampaikan, bahwa sampai saat ini sudah ada beberapa nama yang mulai digaungkan, tapi untuk memastikan nama nama tersebut akan maju nanti bisa di liat ketika pendaftaran akan dibuka. Ujarnya.
Prinsipnya, Kami panitia pelaksana Musda 5 KBPP-Polri Sulut yang dipercayakan, telah siap melaksanakan kegiatan Musda KBPP-Polri Sulut. dan kemarin kami juga melakukan audensi dengan Bapak Kapolda Sulut dan jajaran, untuk menyampaikan kegiatan pelaksanaan musda yang akan digelar dalam waktu dekat ini kata Tapang didampingi panitia pelaksana lainnya di sekertariat Musda KBPP-Polri Sulut.(MG Pande-Iroot)