Sambangi H2M di Senayan, Ini Permintaan Komisi III DPRD Kota Bitung

  • Whatsapp

JAKARTA (detikgo.com) – Anggota DPR RI Komisi V H.Herson Mayulu, SIP menerima kunjungan Pimpinan dan Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bitung dalam rangka Konsultasi Pembangunan Sektor Perhubungan dan Infrastruktur Air Minum di Kota Bitung di Gedung DPR RI Senayan, Jakarta, Kamis (08/4/2021).

Kepada Herson, rombongan Anggota Komisi III yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Bitung Aldo Ratungalo itu menyampaikan usulan pembangunan di Kota Bitung berupa Pengadaan Alat Kelengkapan Uji Kendaraan Bermotor, Pengadaan Perlengkapan Jalan, Pembangunan Gedung Tipe C, dan Pengembangan Rehabilitasi Fasiltas Dermaga/Pelabuhan Penyeberangan.

Bacaan Lainnya

Menanggapi berbagai aspirasi dan usulan tersebut, legislator dari Daerah Pemilihan Sulawesi Utara (SULUT) yang dikenal dengan sebutan H2M ini mengatakan akan mendukung percepatan pembangunan di Kota Bitung dan segera meneruskan berbagai usulan tersebut kepada kementerian terkait dalam hal ini Kementerian Perhubungan RI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI untuk ditindaklanjuti.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut Kepala Dinas Perhubungan Kota Bitung Ricy Rolly Youpiter Tinangon, S.STP dan Raymond Luntungan, ST, MSi selaku Kepala PDAM Kota Bitung yang juga sebagai Ketua PD. PERPAMSI SULUT. (Yolanda)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *