Cabup Bolsel Riston Mokoagow Sesalkan Aksi Penyerangan Terhadap Dirinya

  • Whatsapp

Bolsel (detikgo.com)- Konstalasi Politik di Pilkada Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan memanas dan terjadi aksi brutal yang di duga dilakukan oleh oknum calon wakil Bupati Bolsel dan pengikutnya yang juga sementara bertarung dalam suksesi Pilkada di Bolsel.

Calon Bupati Kab Bolaang Mongondow Selatan Riston Mokoagouw yang menjadi korban serangan menyesalkan aksi penyerangan yang diduga dilakukan oleh oknum calon wakil Bupati dengan perangkat Desa saat dirinya melakukan kampanye terbatas bersama warga di Desa Mataindo dan Pinolosian Rabu sore, (04/11/2020).

Bacaan Lainnya

Menurut Paslon calon Bupati Kabupaten Bolsel, Riston Mokoagow yang berpasangan dengan Selvia Gobel yang di usung oleh Partai Golkar, Nasdem, PKB, PAN dan di Dukung oleh Partai Hanura,Demokrat,PKS dan PPP,Paslon dengan sebutan “RISKI” menyesalkan kejadian tersebut.

” Kami menyesalkan sikap yang dilakukan oleh Oknum-oknum yang melibatkan oknun Perangkat Desa dari kubu ‘BERKAH” Calon Bupati Iskandar Kamaru dan Wakil Bupati Dedi Abdul Hamid yang diusung oleh Partai PDI P,Gerindra dan Perindo,” ucap Riston.

Ini bukan lagi jaman Bar-bar,ini jaman remokrasi, bebas dan terbuka dengan pilihan tanpa adanya tekanan, dan harusnya calon pemimpin memberikan pendidikan politik kepada masyarakat untuk menerima sikap dan perbedaan politik.

“Apa jadinya jika pemimpin yang terpilih memiliki sikap otoriter dan memaksakan kehendak,”  ujar Riston Mokoagow lewat telp kepada detikgo.com.

“Saya sebagai calon Bupati Bolsel, sangat sedih melihat ulah dari oknum calon wakil Bupati Bolsel yang dengan sangat arogan merusak suasana demokrasi di Bolsel. Masyarakat Bolsel bisa melihat siapa pemimpin yang pro rakyat dan memiliki sikap melayani rakyat,” ucap Riston Mokoagow.

“Bolsel harus maju dan kami tidak akan gentar dan takut sedikit pun dengan gaya-gaya otoriter penguasa, apa lagi mengikut sertakan oknum-oknum perangkat Desa termasuk Oknum Sangadi,” ujar Paslon Bupati Bolsel dengan Slogan RISKI.

“Saya memberikan apresiasi kepada pihak aparat yang sangat cepat dan tegas dalam mengamankan peristiwa yang terjadi,” ujar Riston.

Saat berita ini diturunkan, Tim Sukses RISKI sementara melaporkan aksi kebrutalan yang diduga dilakukan oleh Oknum Wakil Bupati Bolsel di Polres Bolsel terkait aksi sore tadi, dan dari pihak paslon “RISKI” dua orang mengalami penganiayaan salah satunya Taufik Naskiki ujar Timses RISKI Kadulah Halilintar.(Redaksi)

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *