Berikan Mandat LSM Inakor Manado, Rolly Ingatkan Pengurus Laksanakan Tugas Sesuai Aturan

  • Whatsapp

Manado(detikgo.com)-Dewan Pengurus Pusat LSM Inakor dengan Ketua Umumnya Marcky Polii, lewat Ketua DPW Inakor Sulawesi Utara, Rolly Wenas memberikan mandat kepada Hence Caroles sebagai Ketua DPD Inakor Kota Manado bertempat di sekretariat DPW Inakor Sulawesi Utara Jalan 17 Agustus, Kota Manado, Kamis(17/09/2020).

Dalam sambutannya, ketua DPW Inakor Sulut, Rolly Wenas mengingatkan pengurus DPD Inakor Manado yang baru diberikan mandat untuk melaksanakan tugas sesuai aturan.

Bacaan Lainnya

Pengenaan seragam Inakor bagi pengurus Manado“Silahkan melaksanakan tugas fungsi sosial kontrol sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan aturan organisasi, silahkan melaksanakan tugas dan fungsi pengawasan masyarakat, mengatasnamakan lembaga, menjalin hubungan kemitraan dengan pemerintah, TNI, Polri maupun swasta,” ucap Rolly Wenas.

“Mewakili pengurus pusat LSM Inakor maupun DPW Sulawesi Utara, saya mengharapkan untuk DPD LSM Inakor Kota Manado yang baru diberikan mandat dapat melaksanakan aktivitasnya dengan cara yang profesional,” ucap Rolly Wenas.

Hence Caroles sendiri ketika menerima mandat merasa ini sebuah kehormatan dan siap menjalankan tugas dan tanggungjawab sesuai aturan.

“Suatu kehormatan bagi kami sebagai masyarakat merasa terpanggil untuk bekerja secara sosial bersama Inakor untuk membangun masyarakat dan negara serta membantu pemerintah turut mengawasi pembangunan di daerah,” ucap Herol Caroles.

Inilah struktur pengurus Dewan Pimpinan Daerah(DPD) LSM Inakor Kota Manado yang mendapatkan surat mandat, yaitu :

Herol Caroles(Ketua), Wengsi Kasehung(Wakil ketua), Rihol Tamamekeng(Sekretaris), Freysca Sangkoy(Bendahara).(Steven Pande-iroot)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *